Laser Autofocus pada ASUS Zenfone 2 Laser Penantang Smartphone Premium

Assalamu’alaikum,

 

ASUS kian gencar dalam meningkatkan teknologi pada smartphone keluaran terbarunya yang resmi dihadirkan pada bulan November tahun 2015 ini. Setelah sebelumnya ASUS sukses membuat publik terpesona dengan kehadiran Zenfone 2, sejak beberapa waktu yang lalu justru publik dibuat menunggu akan kehadiran sosok penerus Zenfone 2 yang digadang-gadang memiliki teknologi canggih di dalamnya serta dengan harga yang lebih terjangkau.

Lalu apa dan seperti apa sosok tersebut? Zenfone 2 Laser adalah sosok yang dinanti-nanti oleh Zenfans –sebutan bagi fans setia zenfone– akhirnya bisa dipesan secara langsung di website resmi ASUS Store Indonesia. Apa sih keistimewaan dari ASUS Zenfone 2 Laser?

 

Sebagai generasi penerus Zenfone 2, tugas dari Zenfone 2 Laser cukuplah berat. Namun semua tugas tersebut dapat terselesaikan dengan baik, salah satunya adalah dibenamkannya teknologi Laser Autofocus pada kamera utamanya dan juga dengan harga yang lebih terjangkau dari pendahulunya. Segala macam teknologi canggih ikut disematkan di dalamnya, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi para konsumen.

 

Zenfone 2 Laser tampaknya menjadi penerus yang benar-benar menjadi penantang smartphone premium, beberapa alasannya sudah disampaikan sebelumnya. Secara lebih rinci, akan dijelaskan lagi lebih dalam dan detail sehingga akan nampak apa yang sebenarnya menjadi keunggulan dari Zenfone 2 Laser.

 

Tiga Seri Zenfone 2 Laser Siap Mencuri Hati

 

Pada gelaran Press Launch ZenFestival tanggal 19 November 2015 yang lalu, ASUS resmi menghadirkan tiga varian Zenfone 2 Laser sekaligus sebagai penantang smartphone kelas premium dan siap mencuri hati para konsumen. Ada tiga varian Zenfone 2 Laser yang kini dihadirkan ASUS ke pasaran Indonesia, mau tau apa saja tiga varian tersebut?

 

Tiga varian Zenfone 2 Laser tersebut yang membedakan adalah ukuran layar dan tentunya nomor seri, mulai dari yang berukuran 5 inci dengan seri ZE500KL, 5,5 inci dengan seri ZE550KL dan yang terakhir 6 inci dengan seri ZE601KL. Seluruh smartphone keluaran terbaru dari ASUS ini sudah didukung dengan koneksi 4G LTE. Satu kata yang terlintas saat ini “Amazing”.

Seluruh varian zenfone 2 Laser ini memang keren dan luar biasa, karena ketiga-tiganya sudah didukung dengan jaringan 4G LTE, selain itu karena teknologi yang dibenamkan di dalamnya adalah teknologi tinggi dan premium. Namun tetap ramah di dompet.

 

Desain yang Mewah dan Elegan

 

Zenfone 2 Laser tidak mengalami perubahan yang terlalu mencolok dari yang sebelumnya. Lingkaran konsentris tetap dipertahankannya, dan juga casing anti slip tetap terbalut rapi. Pada bagian belakangnya tetap mempertahankan bentuk melengkung agar nyaman saat digenggam tangan. Tidak ada tombol pada sisi bagian kanan ataupun kiri. Tombol volume terletak di bagian belakang, sedangkan tombol power terletak di bagian atas smartphone. Sehingga inilah yang membuat desain Zenfone 2 Laser tetap terkesan mewah dan elegan, desain stylish seperti ini juga sangat cocok bagi pengguna yang memang fashionable.

 

Teknologi Laser Autofocus pada Kamera

 

Tiga varian ASUS Zenfone 2 Laser seluruhnya dibenamkan teknologi Laser Autofocus yang berfungsi mengunci fokus gambar secara cepat dan tepat. Ini karena Laser Autofocus bekerja dengan cara menentukan jarak objek dengan menggunakan infra red sehingga prosesnya sangat cepat, hanya memerlukan waktu sekitar 0,03 milisecon pada saat jari menekan tombol shutter. Foto yang dihasilkan jernih dan fokus pada objek yang diinginkan, serta tidak ada lagi yang namanya buram pada hasil foto.

 

Laser Auto Focus pada smartphone ini juga bermanfaat bagi yang gemar fotografi jarak dekat, misalnya foto model atau foto indoor (pesta pernikahan). Ia juga bermanfaat saat akan mengambil foto di ruangan dengan pencahayaan kurang ataupun saat malam hari. Hal ini berkat teknologi Laser Autofokus dan juga diafragma lensa f/2.0. Lama-lama trend kamera digital akan tergusur dengan semakin pesatnya perkembangan kamera smartphone.

 

Tak Akan Ada Moment yang Terlewatkan

 

Zenfone 2 Laser mengandalkan kamera utama sebesar 13MP yang mampu mengambil foto dengan resolusi 4128×3096 piksel, ditambah teknologi Laser Autofocus hanya memerlukan waktu fokus kurang dari 0.03 detik. Itu artinya tidak perlu menunggu terlalu lama lagi kan, berasa seperti memiliki smartphone premium atau bahkan kamera DSLR. 5 element Largan Lens pada kamera utama dan dengan diafragma sebesar f/2.0 pada Zenfone 2 Laser mampu menghasilkan foto yang bagus dan menakjubkan. Sangat cocok bagi anda yang memiliki hobi memotret, sehingga tidak ada momen yang terlewatkan.

 

Hasil Foto yang Menawan dan Luar Biasa

 

Zenfone 2 Laser juga dilengkapi dengan Dual Tone LED Flash Untuk mendapatkan hasil jepretan yang lebih baik, terdiri dari dua warna lampu flash yakni kuning dan putih. Penggunaan Dual Tone akan menghasilkan warna alami, terutama pada saat memotret wajah. Foto yang dihasilkan tidak terlalu silau dan tidak over contrast. Pengoptimalkan LED flash pada Zenfone 2 Laser dengan menggunakan Dual Tone LED Flash juga menjadi senjata andalan dalam memotret selain Laser Autofocus.

 

Pengalaman memotret akan lebih kaya berkat ASUS PixelMaster Camera 2.0, foto yang dihasilkan oleh Zenfone 2 Laser semakin menawan dan luar biasa. ASUS PixelMaster memang aplikasi kamera bawaan dari smartphone ASUS. Banyak modus yang disediakan di dalamnya, bisa dikatakan sangat lengkap. Total kurang lebih ada sekitar 18 modus pemotretan yang disediakannya. Sehingga pengguna bisa memaksimalkan karya mereka berupa foto dan video dengan hasil yang menakjubkan.

 

Memotret Layaknya Kamera Profesional

Jika anda seorang fotografer sejati, tentunya sudah berpengalaman dalam hal potret-memotret. Terutama dengan menggunakan kamera DSLR, dengan menggunakan Zenfone 2 Laser, anda juga dapat merasakan sensasi memotret secara manual layaknya kamera DSLR dengan mengatur kecerahan, iso, bukaan, speed, fokus, exposure, kontras, saturasi dan pengaturan lainnya secara manual. Salah satu cara adalah dengan memanfaatkan Manual Mode yang telah disediakan oleh ASUS PixelMaster.

 

Mendapatkan Hasil Foto dengan Resolusi Tinggi

 

Tak jarang pengguna ingin menghasilkan foto dengan resolusi yang tinggi, dan kualitas tajam, serta lebih mendetail. Tujuannya adalah ingin mencetak foto tersebut ke ukuran yang lebih besar, solusinya adalah debgan menggunakan modus Super Resolution yang juga telah disediakan oleh ASUS PixelMaster. Super Resolution membantu anda dalam menghasilkan foto dengan kualitas setara 32 hingga 52MP.

 

Memiliki Studio Foto Sendiri

 

Sungguh luar biasa kan fitur yang dimiliki oleh Zenfone 2 Laser? Smartphone premium lainnya yang harganya selangit belum tentu bisa menandingi hasil foto kamera Zenfone 2 Laser. Yang berencana ingin membuka studio foto, mungkin bisa mempertimbangkan smartphone ini sehingga dapat menggantikan fungsi dari kamera digital.

Apabila didukung dengan kondisi pencahayaan yang baik, maka akan lebih banyak detail yang terlihat. Sementara dalam kondisi redup, noise level bisa diminimalisir sehingga hasilnya juga tetap bagus. Menghadirkan studio foto di rumah sendiri kayaknya memang lebih asyik dengan menggunakan smartphone agar minim budget, namun tetap dengan hasil yang memuaskan. Berbagai macam teknologi yang disematkan pada kamera Zenfone 2 Laser, menghasilkan foto dan video lebih terang hingga 400%.

 

Mengakrabkan Kebersamaan

 

Seiring berkembangnya teknologi dan kemajuan zaman, kamera depan kini bisa mengakrabkan kebersamaan. Baik itu antar keluarga maupun dengan sahabat dan teman-teman. Berbekal kamera depan sebesar 5MP Autofokus dengan diafragma yang sama besar seperti kamera utama yakni f/2.0, serta ditambah selfie panorama up to 140 derajat. Membuatnya semakin dicintai oleh kalangan tua muda dalam berselfie ria, karena kamera depan Zenfone 2 Laser sangat memungkinkan foto selfie rame-rame.

 

Saat ini trend foto selfie seakan menjamur di kalangan masyarakat luas, cukup dengan berbekal kamera depan yang mumpuni dapat mendekatkan yang jauh. Hanya dengan tiga kata kunci ajaib “yuk foto selfie!” dan sambil menjulurkan kamera ke depan, pasti semuanya seketika itu akan berkumpul. Rasa sosialnya jadi tinggi dan saling akrab langsung.

 

Perpaduan yang Menakjubkan

 

Kombinasi dari hardware dan software inilah yang menjadikan ASUS Zenfone 2 Laser terbaik di kelasnya dan layak menjadi penantang smartphone kelas premium. Terbukti dari beberapa contoh hasil foto yang dihasilkan oleh kamera Zenfone 2 Laser dan dipadukan dengan ASUS PixelMaster semakin luar biasa dan sangat menakjubkan.

 

Tingkat Keamanan dan Kenyamanan Diutamakan

 

Ketiga lini smartphone Zenfone 2 Laser telah terlindungi oleh Corning Gorilla Glass 4 pada bagian layarnya, itu artinya dengan menggunakan generasi terbaru dari Corning setidaknya sedikit merasa terlindungi. Corning Gorilla Glass 4 dikenal memiliki ketahanan jatuh hingga 2x lebih kuat, 85% lebih tahan terhadap goresan, dan 2,5x lebih kuat dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Jadi, smartphone keluaran terbaru dari ASUS sangat cocok dipakai ketika melakukan kegiatan outdoor.

 

Selain karena memiliki body belakang yang melengkung, pada Zenfone 2 Laser tetp mempertahankan Casing anti slip. Jadi lebih nyaman saat digenggam tangan, dan tidak ada lagi rasa khawatir akan terjatuh dari genggaman tangan yang diakibatkan oleh licin. Rasa aman lebih terjamin ketika semuanya pas dalam genggaman.

 

Berbekal Layar yang Jernih dan Responsif

 

Varian Zenfone 2 Laser telah dibekali dengan layar ASUS TruVivid Full Screen Lamination Technology, yang artinya layar terbaru ini lebih responsif, lebih tipis, dan juga lebih jernih. Berlama-lama di depan layar tidak akan membuat mata lelah, karena tampilannya dapat disesuaikan dengan penglihatan penggunanya. Sensitifitas layar membuatnya mudah digunakan walaupun pada saat menggunakan sarung tangan tetap dapat menjelajah smartphone ini dengan cukup baik. Ditambah dengan tampilan khas smartphone Zenfone, yakni ZenUI yang memiliki antarmuka keren serta memiliki beragam fitur yang menakjubkan.

 

Performa yang Tinggi

 

Zenfone 2 Laser hadir dengan menggunakan sistem operasi Android Lollipop 5.0.2 dan diperkuat oleh prosesor besutan Qualcomm Snapdragon, mulai dari quad-core hingga octa-core dengan menggunakan GPU Adreno. Ditambah RAM berukuran 2 hingga 3GB LPDDR3 sehingga performa yang dihasilkan lebih maksimal. Mengandalkan prosesor keluaran dari Qualcomm Snapdragon, juga dipadu dengan grafis Adreno dan ditambah dengan RAM berukuran 2 hingga 3GB, menghasilkan performa yang sangat mumpuni. Baik itu dalam memainkan game kecil, sedang, ataupun besar, semuanya akan dilahap habis olehnya.

 

Koneksi Cepat dengan Jaringan 4G LTE

Tiga varian Zenfone 2 Laser memiliki Dual Micro SIM Dual Standby, dan kedua-keduanya telah didukung dengan koneksi 4G LTE. Jadi tidak heran, apabila Zenfone 2 Laser menjadi penantang bagi smartphone kelas premium yang juga sudah memiliki jaringan 4G LTE. Kapanpun dan di manapun bebas mengakses internet dengan kecepatan tinggi, karena selain dibekali dengan jaringan 4G. Zenfone 2 Laser sudah menggunakan teknologi yang disebut dengan Asus Zentenna, apa itu ASUS Zentenna?

 

ASUS Zentenna merupakan penggabungan dua teknologi antena (penguat sinyal) pada seluruh lini Zenfone 2 Laser, dua teknologi tersebut adalah dual antenna dan PIFA Antena dengan multiple resonant modes yang membuat gelombang elektromagnetik. Manfaat dengan dibenamkannya dua teknologi tersebut adalah agar sinyal yang ditangkap oleh smartphone akan lebih baik dibandingkan dengan smartphone biasa. Sehingga menghasilkan jaringan internet yang kuat dan juga stabil, teknologi ini juga yang patut diwaspadai oleh smartphone kelas premium –yang harganya mahal– sebagai penantangnya.

 

Ruang Penyimpanan yang Sangat Memadai

 

Tak jarang dari kita para pengguna smartphone yang mengeluh karena minimnya ruang penyimpanan yang ditawarkan, ditambah lagi dengan dihilangkannya slot kartu memory serta tidak tersedianya fitur USB OTG membuat kita harus pandai-pandai dalam memilah dan memilih file apa saja yang layan dan tidaknya berada pada smartphone yang kita miliki.

 

Tapi, para pengguna Zenfone 2 Laser tidak perlu memikirkan hal semacam itu. Sebab, Zenfone 2 Laser memiliki ruang penyimpanan yang cukup lega, yakni sebesar 16GB. Selain itu pengguna juga bisa menggunakan Micro SD Card sebagai ruang penyimpanan tambahan, karena Micro SD Card yang dapat diekspansi hingga mencapai 128GB. Jadi, sudah sangat cukup kan dengan ruang penyimpanan sebesar itu?

 

Bagi yang masih merasa kurang, pengguna juga bisa menggunakan fitur USB OTG yang telah disediakan oleh Zenfone 2 Laser. Dengan adanya teknologi USB On The Go (OTG), pengguna dapat menyimpan dan mengakses file dari penyimpanan eksternal. Misalnya saja dari flashdisk, hardisk eksternal, dan bahkan dari perangkat penyimpanan lainnya.

 

Dibanderol dengan Harga yang Terjangkau

 

Varian Zenfone 2 Laser memang layak diacungi jempol, pasalnya smartphone yang memiliki fitur premium ini dipasarkan dengan harga yang terjangkau. Untuk varian Zenfone 2 Laser 5.0 ZE500KL hanya dibanderol dengan harga Rp.2.099.000,-. Sedangkan untuk Zenfone 2 Laser 5.5 ZE550KL hanya dibanderol dengan harga Rp.2.399.000,-. Dan yang terakhir adalah Zenfone 2 Laser 6.0 ZE601KL dibanderol dengan harga Rp.3.499.000,-.

 

Berkat fitur premium yang dimiliki oleh tiga varian Zenfone 2 Laser ini, membuatnya benar-benar menjadi penantang yang nyata bagi smartphone kelas premium. Hampir semua fitur premium yang ada pada smartphone kelas atas dimiliki oleh Zenfone 2 Laser, dan bahkan ada beberapa fitur unggulannya yang malah tidak dimiliki oleh smartphone kelas premium. Maka dari itu, satu pesan saya “Berhati-hatilah kau wahai smartphone –yang ngakunya– kelas atas dengan harga selangit!”.

 

Artikel ini diikutsertakan dalam “ASUS Zenfone 2 Laser Writing Competition” yang berlangsung hanya dalam 4 hari saja, mulai dari tanggal 19 – 23 November 2015.

 

Sumber Referensi, baik Gambar dan Data berasal dari ASUS Indonesia.

 

Wassalamu’alaikum.

Review Lengkap ASUS Zenfone 2 Laser 5.0 ZE500KG dengan Fitur Premium Harga Tetap Terjangkau

Assalamu’alaikum,

image

Kecepatan Autofocus pada kamera dalam menangkap objek semakin ditingkatkan dari waktu ke waktu, tak hayal terobosan demi terobosan telah tercipta. Salah satunya adalah fitur Laser Autofocus pada kamera, fitur ini biasanya hanya dapat ditemukan pada kamera DSLR, mirorless, dan smartphone premium yang harganya sangat mahal. Penggunaan Laser dalam menentukan titik fokus semakin cepat dan lebih baik dibandingkan tanpa menggunakannya.

Lalu, mengapa perangkat yang dibenamkan Laser Autofocus bisa sampai semahal itu? Alasan utamanya, karena fitur ini memang sebuah terobosan baru dalam proses penentuan titik fokus saat pengambilan foto atau gambar, oleh sebab itu perangkat yang memiliki fitur ini akan dibanderol dengan harga yang cukup fantastis. Dengan menggunakan Laser Autofocus mampu menangkap fokus objek dengan lebih cepat dan tepat, sehingga foto yang dihasilkan lebih tajam dan tidak akan kehilangan momen karena proses autofocus sudah lebih baik. Pengambilan gambar tetap akan terlihat bagus, baik itu indoor (pencahayaan minim) maupun outdoor (pencahayaan cukup).

Baca lebih lanjut

Mi4i ROM Global Stable dapat Update MIUI 7

Setelah sekian lama menanti, akhirnya hari ini (6/11/2015) Mi4i milik saya dengan ROM Global Stable akhirnya mendapatkan pembaruan (update) ke MIUI 7.

Tentunya Mi4i milik saya ini mengalami perubahan dari yang sebelumnya MIUI 6 dan hari ini MIUI 7, lebih tepatnya 7.0.3.0 ROM Stable Global.

Berikut ini adalah tahapan proses update ROM Mi4i yang saya miliki:

image

Sebelum dan setelah update dari MIUI 6 ke 7

Baca lebih lanjut